
Payakumbuh, Senin (30 Juni 2025) – Seluruh aparatur se-Kecamatan Payakumbuh Timur, yang terdiri dari Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), serta Tenaga Jasa Perorangan (TJP), mengikuti kegiatan apel pagi yang rutin dilaksanakan di halaman Kantor Camat Payakumbuh Timur.
Apel pagi kali ini memiliki makna khusus, karena menjadi apel terakhir yang digelar di minggu penutup bulan Juni 2025. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Sekretaris Camat Payakumbuh Timur, Zailendra, S.IP., M.IP, yang dalam arahannya menyampaikan sejumlah poin penting terkait pelaksanaan program pemerintahan dan penguatan kelembagaan di wilayah kecamatan.
Dalam arahannya, Sekcam Zailendra menyoroti pentingnya optimalisasi dan pengembangan Koperasi Merah Putih yang telah dibentuk sebagai wadah penguatan ekonomi internal aparatur serta masyarakat sekitar. Ia menegaskan bahwa seluruh kelurahan diharapkan dapat segera mengidentifikasi dan merekrut berbagai potensi yang ada di wilayah masing-masing, baik dari sisi sumber daya manusia maupun peluang usaha yang dapat dikembangkan.
“Koperasi ini harus kita dorong agar benar-benar hidup dan memberikan manfaat nyata. Silakan direkrut potensi-potensi terbaik yang ada di masing-masing kelurahan. Segera siapkan langkah-langkah strategis untuk launching kegiatan usaha koperasi, dan bentuk program kerja yang terukur serta relevan dengan kebutuhan masyarakat,” ujar Zailendra.

Tidak hanya itu, beliau juga menegaskan pentingnya percepatan realisasi anggaran di setiap kelurahan. Hal ini penting guna memastikan seluruh program dan kegiatan yang telah direncanakan dapat berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, serta mendukung upaya pencapaian target-target pembangunan daerah di tingkat kelurahan.
“Kami minta kepada seluruh aparatur untuk segera melakukan langkah-langkah percepatan realisasi anggaran. Ini penting agar tidak terjadi penumpukan kegiatan di akhir tahun, serta untuk memastikan manfaat program dapat segera dirasakan oleh masyarakat,” tambahnya.
Di akhir arahannya, Sekcam mengingatkan kembali kepada seluruh peserta apel untuk bekerja secara profesional, penuh tanggung jawab, dan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing.
“Mari kita bekerja sesuai tupoksi dan bertanggung jawab terhadap tugas yang telah diamanahkan. Kita adalah pelayan masyarakat, dan pelayanan yang berkualitas hanya bisa diwujudkan dengan kedisiplinan, sinergi, dan semangat kerja bersama,” tutupnya.
Kegiatan apel pagi ini tidak hanya menjadi rutinitas semata, tetapi juga menjadi forum strategis dalam memperkuat komunikasi, koordinasi, serta sinergi antar perangkat kelurahan dan kecamatan dalam rangka mewujudkan pelayanan publik yang optimal di Kecamatan Payakumbuh Timur. (MC_pyktimur)
0 Komentar